Monday, December 17, 2018

SEHARI MENIMBA ILMU DI YOGYAKARTA

Foto: Peserta PPLK foto bersama, Kamis (13/12)


SMA MEWAH- Kamis (13/12) Peserta didik kelas X SMAN 1 Purwantoro mengikuti kegiatan program pembelajaran luar kelas di Yogyakarta. Tepat pukul 01.00 WIB rombongan bertolak ke Yogyakarta.

Tujuan yang dikunjungi pertama kali adalah bukit breksi yang berada di Sleman. Dalam kunjungan yang pertama ini peserta menggali pengetahuan mengenai kenampakan breksi secara struktur batuan dan optimalisasi potensi tebing breksi yang awalnya tambang disulap menjadi area wisata yang bernialai ekonomis tinggi.

Kunjungan kedua dilanjutkan ke Universitas Gajah Mada Yogyakarta. Di UGM peserta diberikan berbagai gambaran mengenai dunia perkuliahan dan kunjungan ke berbagai laboratorium di fakultas biologi dan laboratorium bioteknologi.

Kunjungan yang kedua dilanjutkan ke kawasan Malioboro. Kawasan ini dipilih karena peserta dapat belajar berbagai peningglan sejaran yang berada di sekitar malioboro.Selain itu epserta didik juga dapat belajar mengenai aktivitas ekonomi yang berada di sekitar maliobotro.

Kunjungan yang terakhir dilanjutkan ke sendratari di candi prambanan. Dari penampilan sendratari peserta dapat belajar mengenai seni dan kebudayaan tari yang ditampilkan dalam pagelaran tari di sendratari tersebut.

Rombongan tiba kembali di SMAN 1 Purwantoro pada pukul 23.00 WIB. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan peserta didik dalam berbagai bidang yang tidak ditemui di sekolah. (DNP)

SERUNYA STUDI KAMPUS DI UGM YOGYAKARTA

Foto: Peserta mendapatkan penjelasan dari UGM, Kamis (13/12)

SMA MEWAH- Kamis (13/12) SMAN 1 Purwantoro menggelar kegiatan pmebelajaran luar kelas (PPLK) ke Yogyakarta. Pukul 01.00 WIB rombongan yang terdiri dari 255 peserta didik kelas 10 dan 20 pembimbing bertolak ke Yogyakarta.

Salah satu obyek yang menjadi target kunjungan adalah Universitas Gajah Mada Yogyakarta. Tepat pukul 09.30 rombongan diterima di Fakultas Biologi UGM. Setelah melalui kegiatan seremonial penerimaan oleh UGM selanjutnya kegiatan diisi dengan pengenalan dunia kampus.

Pengenalan dunia kampus ini terdiri dari pengenalan UGM secara umum, pengenalan cara masuk perguruan tinggi, pengenalan kegiatan kampus dan trik untuk dapat memasuki perguruan tinggi melalui jalur SNMPTN.

Usai paparan mengenai dunia perkulaiahn dilanjutkan dengan kegiatan kunjungan kelaboratorium. Ada dua laboraotrium besar yang dikunjungi yaitu laboratorium biologi dan laboratorium bioteknologi. Dalam sesi kunjungan laboratorium ini peserta didik dikenalkan dengan peralatan laboratorium dan hasil penemuan laboratorium.

Peserta nampak antusias dengan kegiatan ini, disela-sela penjelasan juga menyampaikan beberapa pertanyaan mengenai hasil penelitian dilaboratorium. Bahkan diantara mereka bercita-cita ingin melanjutkan studinya di UGM.
Foto: Kepala SMAN 1 Purwantoro memberikan kenang-kenangn secara simbolis, Kamis (13/12)

"Dengan kegiatan ini diharapkan dapat memberikan gambaran mengenai dunia perkuliahan dan memberikan motivasi kepada peserta didik untuk dapat melanjutkan studinya di jenjang pendidikan yang lebih tinggi". Ujar Bapak Susilo Joko Raharjo di sela-sela sambutan.

Lebih lanjut program pengenalan kampus ini diharapakan dapat dijadikan sebagai wahana untuk meningkatkan pengetahuan peserta didik yang tidak didiapatkannya di sekolah.  (DNP)

Wednesday, December 12, 2018

IHT PENGUATAN KURIKULUM 2013 DAN BIMTEK IT

Foto: Peserta mengikuti bimtek, Rabu (5-6/12)

SMA MEWAH- Perkembangan kurikulum 2013 telah melalui beberapa revisi. Untuk mengikuti perkembangan kurikulum 2013 SMAN 1 Purwantoro mengggelar kegiatan IHT penguatan kurikulum 2013 pada Rabu (5/12). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pendidik di SMAN 1 Purwantoro.

Kegiatan dibuka oleh Bapak Drs. Susilo joko Raharjo dengan menyampaikan materi mengenai pembelajaran di abad 21. Dalam pesannya beliau menyampaiakna agar guru nterus mengikuti perkembangan teknologi yang kian pesat dan diharapkan dapat menguasi dan menerapkan pemeblajaran yang emnarik peserta didik sesuai dengan perkembangan zaman.

Kegiatan berikutnya diisi dengan pemaparan materi penguatan RPP oleh Ibu Wahyuni Rusdiyanti, S.Pd yang memeparkan mengenai perubahan-perubahan RPP dalam penerapan kurikulum 2013, model pembelajaran disampaikan oleh Bapak Joko Wijayatmo,S.Pd, modul pembelajaran disampaikan oleh Bapak Sutantyo Wibowo, S.Pd dan Penyusunan soal HOT diasmpaikan oleh Ibu Dwi Sulistyaningsih, S.Pd.

Pada hari berikutnya dilanjutkan dengan bimtek penyusunan penilaian berbasis E-rapor. Semua pendidik diberikan materi mengenai cara pengolahan nilai dan penerapan e rapor dalam penyampaian hasil belajar peserta didik. Sehingga kedepan laporan hasil pembelajaran dapat diakses secara online oleh peserta didik dan orangtua/wali.
Foto: Peserta mengikuti bimtek di laboratorium, Kamis (6/12)

Dengan kegiatan ini diharapakan para pendidik di SMAN 1 Purwantoro dapat menguasai materi kurikulum 2013 sehingga dalam penerapannya dapat menyesuaiakn tuntutan kurikulum 2013 yang terbaru. (DNP)

 
Powered by Media Pendidikan | Direktori Website Sekolah