Foto: Drs. Susilo Joko Raharjo,MPd memberikan sambutan, Kamis (11/08) |
SMA MEWAH- Dalam rangka mensukseskan kurikulum 2013, SMAN 1 Purwantoro menggelar kegiatan IHT Implementasi Kurikulum 2013 selama 7 hari yang dimulai Rabu (11/8) usai jam pelajaran sekolah.
Kegitan ini dibuka langsung oleh Drs. Sardito,M.Pd selaku wakil kepala Dinas Pendiidkan Kabupaten Wonogiri. Dalam sambutannya disampaikan pentingnya kurikulum pendidikan dalam mempersiapkan generasi emas 2045.
"Tahun 2045 Indonesia akan menjadi generasi emas yang mana 30% penduduknya adalah masa produktif. Sehingga harus dipersiapkan sejak saat ini agar para generasi 2045 siap untuk bersaing. Ada dua kemungkinan, jika kurikulum berhasil maka Indonesia maju tetapi jika gagal akan berakibat fatal bagi kemajuan Indonesia. Negara yangmaju adalah negara yang memiliki SDM yang mumpuni sehingga mampu berinovasi".Ujar Drs. Sardito,M.Pd
Kegiatan IHT ini diisi oleh para instruktur Kabupaten yang telah mengikuti diklat kurikulum 2013 ditingkat Provinsi sebanyak tujuh narasumber. Materi yang disampaikan dalam IHT ini mulai dari penjelasan umum mengenai kurikulum 2013, perangkat pembelajaran hingga pada praktek pembelajaran.
Peserta dalam pelaksanaan IHT ini meliputi semua komponen dan warga sekolah yaitu guru, komite sekolah, perwakilan siswa dan staf tata usaha. Dengan mengikutsertakan seluruhkomponen sekolah diharapkan semua unsur di sekolah dapat memahami implementasi Kurikulum 2013. (DNP)
0 komentar :
Post a Comment