Foto: Peserta menerima penjelasan dari pemateri, Sabtu (8/10) |
SMA MEWAH- Dalam rangka tindak lanjut kegiatan pendampingan kurikulum 2013 di tiga sekolah yaitu SMAN 1 Purwantoro, SMAN 1 Wiryantoro dan SMAN 3 Wonogiri. Sabtu (8/10) digelar kegiatan evaluasi terhadap pendampingan sekolah pelaksana kurikulum 2013.
Kegiatan ini di laksanakan di SMAN 1 Purwantoro yang diikuti oleh guru sasaran dan instruktur Kabupaten yang telah ditunjuk. Dlam kegiatan ini diawali dengan sambutan oleh Kepala SMAN 1 Purwantoro selaku sekolah induk cluster.
Dalam sambutannya Drs. Susilo Joko Raharjo, M.Pd menyampaikan berbagai pencapaian kegiatan pendampingan kurikulum 2013 yang telah dilaksanakan dalam IN 1. Selanjutnya beliau memberikan arahan dan motivasi kepada peserta.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan temuan dalam pelaksanaan IN 1 oleh perwakilan masing-masing sekolah yang terdiri satu IK dan satu guru sasaran tiap sekolah. Dalam pemaparan ini disampaikan berbagai kendala dalam penyusunan perangkat administrasi pembelajaran, Instrumen penilaian dan kendala proses pembelajaran yang dialami oleh guru sasaran.
Kegiatan selanjutnya adalah pengarahan dan umpan balik yang disampaikan oleh pengawas dinas pendidikan Kabupaten Wonogiri Drs. Sardjito,M.Pd. Dari berbagai temuan dan kendala yang dihadapi para guru dalam implementasi kurikulum 2013 diberikan berbagai solusi dan arahan sehingga kurikulum 2013 dapat berjalan dengan baik di masing-masing sekolah. (DNP)
0 komentar :
Post a Comment