Friday, April 6, 2018

APEL DAN DOA BERSAMA UNTUK MENSUKSESKAN UNBK

Foto: Kepala Sekolah Bersalaman dengan Siswa Kelas XII, (Jumat,6/4)

SMA MEWAH- UNBK untuk SMA akan digelar pada hari Senin hingga Kamis (9-12) mendatang. Berbagai persiapan telah dilaksanakan untuk mensukseskan UNBK 2018. Dalam rangka menyiapkan mental dan spiritual SMAN 1 Purwantoro menggelar kegiatan apel dan doa bersama pada Jumat (6/4).

Kegiatan diawali dengan apel yang dipimpin langsung oleh Drs. Susilo Joko Raharjo, M.Pd . Dalam amanah apel beliau berpesan untuk mengerjakan UNBK dengan sungguh-sungguh dan  menorehkan prestasi yang sebaik-baiknya.

"UNBK adalah puncak perjuangan kalian selama tiga tahun di SMAN 1 Purwantoro, maka dalam menjalani serangkaian ujian laksanakan dengan baik dan sungguh-sungguh. Agar hasil yang dicapai bisa optimal dan sesuai dengan harapan". Pesannya dalam amanah

Usai apel dilanjutkan dengan kegiatan bersalaman bersama dihalaman sekolah dan doa bersama di masjid yang dipimpin oleh uztad Johan Pangestu Aji,S.Pd.I. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan peserta UNBK dapat siap secara mental dan spiritual sehingga UNBK SMAN 1 Purwantoro dapat sukses sesuai harapan. (DNP)

0 komentar :

Post a Comment

 
Powered by Media Pendidikan | Direktori Website Sekolah