Foto: Peserta didik mengikuti kajian di aula, Kamis (20/6) |
SMA MEWAH- Dalam rangka memperkuat iman dan takwa peserta didik di SMAN 1 Purwantoro, Rohis Almujahidin SMAN 1 Purwantoro menggelar kajian dan nobar di Aula SMAN 1 Purwantoro pada Kamis (20/6/2019).
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X dan XI. Acara diawali dengan tadarus Alquran bersama-sama kemudian mengkaji makna setiap ayat secara mendalam kemudian kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan nonton film islami bareng.
Foto: Peserta didik mencermati film yang ditayangkan, Kamis (20/6) |
Setelah pemutaran film selesai pembina memberikan uraian materi mengenai inti dari film yang telah diputar tujuannya agar para peserta didik dapat mengambil hikmah dari film yang telah disaksikan.
Kemudian isi pesan dalam film diselaraskan dengan isi kandungan ayat alquran saat awal kajian. Nampak peserta didik antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Terakhir kegiatan ditutup dengan doa.
Uztad Johan Pangestu Aji, S.Pd.I menyampaikan tujuan kegiatan ini ialah untuk mendekatkan peserta didik dengan Alquran, tumbuh rasa bangsa pada ajaran agama dan agar terhindr dari isu islamphobia.
0 komentar :
Post a Comment