Friday, April 21, 2017

PPLK: SEHARI MENIMBA ILMU DI MALANG

Foto: Peserta dan pembina berfoto bersama, Kamis (20/4)

SMA MEWAH- SMAN 1 Purwantoro menggelar kegiatan program pembelajaran luar kelas (PPLK) pada kamis (20/4). Rombongan berangkat dari SMAN 1 Purwantoro pada hari Rabu (19/4) pukul 01.00 WIB dan tiba di Malang pada pukul 06.00 WIB. Turut rombongan 223 peserta didik dan 15 pembina.

Tujuan pertama dalam kegiatan ini adalah Universitas Brawijaya Malang. Rombongan tiba di Universitas Brawijaya Malang pada pukul 09.00 WIB di Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya. Kegiatan dilanjutkan dengan materi dari Universitas Bariyawa selama dua jam hingga pukul 11.00 WIB. Materi yang disampaikan di Faperta mengenai pengenalan dunia perguruan tinggi, Pertanian dan trik masuk di perguruan tinggi.
Foto: Siswa memperoleh materi dari Unibraw, Kamis (20/4)
Kegiatan berikutnya dilanjutkan berkunjung ke Predator Fun Park, pada tujuan ini siswa mempelajari berbagai hewan predator di seluruh dunia mulai dari hewan melata hingga berbagai ikan predator yang ada di dunia. Selain itu siswa juga belajar bermain musik angklung yang merupakan  budaya asli Indonesia.
Foto: Siswa belajar alat musik angklung, Kamis (20/4)
Kunjungan yang ketiga adalah Ecogreen, dalam tujuan ini siswa belajar berbagai macam daur ulang limbah dan sampah, berbagai hewan langka mulai dari jensi serangga, burung dan hewan lainnya. Ditempat ini pula siswa dapat mempelajari berbagai energi alternatif yang dikembangkan di ecogreen sehingga akan memperluas khasanah siswa dalam penghematan energi.
Foto: Siswa melihat koleksi hewan langka di ecogreen, Kamis(20/4)

Disela-sela kegiatan wakasek kesiswaa Joni Purwanto, S.Pd menyampaiakan pentingnya kegiatan ini. "Dalam kegiatan ini merupakan ajang belajar siswa diluar kelas untuk memperluas pengetahuan siswa mengenai perguruan tinggi, berbagai hewan langka,pengembangan energi yang sejalan dengan visi SMAN 1 Purwantoro berwawasan lingkungan. Disekolah siswa diajari teorinya dan dalam pembelajaran luar kelas inilah mereka bisa belajar aplikasinya dan bentuk nyata teori yang dipalajari". Ujarnya


Dengan kegiatan ini siswa mengaku senang dan bermanfaat." Kamis senang dengan kegiatan ini karena kami bisa dapat banyak ilmu yang sebelumnya kami belum tahu. Dan dari kegiatan ini saya menjadi termotivasi untuk melanjutkan ke perguruan tinggi. Semoga saja bisa tercapai". Ujar salah satu peserta.

(DNP)


0 komentar :

Post a Comment

 
Powered by Media Pendidikan | Direktori Website Sekolah