Foto: Siswa melaksanakan sujud syukur dihalaman sekolah, Kamis (13/4) |
SMA MEWAH- Kamis (13/4) merupakan hari terakhir pelaksanaan UN tahun 2017. Empat hari sudah ujian nasional dilalui oleh siswa siswi SMAN 1 Purwantoro. Usai melaksanakan Ujian CBT, nampak para siswa perkumpul di halaman sekolah.
Setelah para siswa berkumpul, dan salah satu siswa mengomando dengan takbir. Selanjutnya nampak semua siswa sujud di halaman SMAN 1 Purwantoro. "Ini sebagai wujud syukur kami atas pelaksanaan UN yang lancar dan kami dapat melalui hari-hari kami di SMAN 1 Purwantoro dengan baik".Ujar salah satu siswa
Tahun 2017 ini SMAN 1 Purwantoro mengujikan 204 siswa dari program IPA dan IPS. Selama kegiatan UN tak ada kendala yang berarti dan semua siswa dapat melaksanakan UN dengan lancar hingga akhir pelaksanaan.
Dengan pelaksanaan UN yang baik ini semoga memberikan hasil yang terbaik untuk SMAN 1 Purwantoro, sesuai dengan jargonnya SMA MEWAH PRESTASI MEGAH. (DNP)
0 komentar :
Post a Comment